Lantik Ketua PKK HSU, Raudatul Jannah : Kader Ujung Tombak Program PKK di Berbagai Pelosok

Amuntai – Ketua TP PKK Kalsel Raudatul Jannah Sahbirin Noor melantik Sonie Tania Khairil sebagai Pj. Ketua TP PKK Hulu Sungai Utara, pada Kamis (12/1) di Pendopo Bupati Hulu Sungai Utara.

Pelantikan dihadiri oleh Pj Bupati HSU Raden Suria Fadliansyah, Pj Sekda HSU Zakly Aswan, serta jajaran TP PKK HSU dan Provinsi Kalsel

Sonie Tania Khairil menggantikan posisi Ketua TP PKK HSU sebelumnya, Anisah Rasyidah Wahid, untuk masa jabatan hingga tahun 2024 atau setelah terpilihnya Bupati berikutnya.

Ketua TP PKK Kalsel Raudatul Jannah berpesan agar Sonie Tania Khairil melaksanakan amanah dengan baik dan mampu beradaptasi di segala kondisi.

“Bangun diskusi intensif dengan seluruh kader PKK di desa-desa agar ditemu kenali tantangan yang selama ini dihadapi oleh masyarakat,” pesan Ketua TP PKK Kalsel.

Menurut Raudatul Jannah, kader PKK merupakan ujung tombak penggerak program-program PKK di berbagai pelosok.

Adapun Kabupaten HSU, ujar Ketua TP PKK Kalsel, memiliki potensi di sektor pertanian, wisata, dan kriya.

“Sektor potensial ini harus bisa dikembangkan agar dapat menopang perekonomian dan kemajuan daerah,” jelasnya.

Sementara itu, Pj Bupati HSU, Raden Suria Fadliansyah, mengucapkan selamat atas dilantiknya Sonie Tania Khairil sebagai Pj. Ketua TP PKK Hulu Sungai Utara.

“Selamat mengemban amanah baru. Laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,” ucapnya. (Vio/Adpim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *